Cap Cay Goreng Kembang Tahu

Bahan-bahan

 3-4 porsi
  1. 1 buah brokoli ukuran sedang, potong sesuai selera
  2. 1 buah kembang kol(burkol) ukuran kecil, potong sesuai selera
  3. 3 buah wortel ukuran sedang, potong menyerong
  4. 5 buah jagung semi(baby corn) potong serong
  5. 1 ikat daun caisim, potong2
  6. 10 buah bakso sapi, potong
  7. 1 bks kembang tahu, rendam sbntar
  8. 1 buah bawang bombay, iris
  9. secukupnya garam
  10. secukupnya gula
  11. penyedap rasa secukupnya (aku pakai royco)
  12. bumbu ulek:
  13. 2 siung bawang merah
  14. 2 siung bawang putih
  15. 2 butir kemiri
  16. 1 bungkus ebi
  17. secukupnya lada

    Tumis bumbu ulek sampai harum beserta irisan bawang bombai

    Tambahkan air -/+ 150ml, lalu masukan wortel dan bakso, tunggu sampai wortel agak matang, lalu masukan baby corn, tutup sampai matang

    Setelah sayuran pertama matang/empuk lalu masukan brokoli, burkol, kembang tahu dan daun caisim, lalu seasoning, gulgar, penyedap rasa, koreksi rasa